Saturday, August 8, 2015

YOBEL

Yohanes 8 : 36
Oleh : Bpk.Pdt.Markus Suprapto
Minggu, 2 Agustus 2015
“Jadi apabila Anak itu memerdekakan kamu, kamu pun benar-benar merdeka.”
Waktu-waktu ini mengapa harus ada Yobel? Karena manusia saat ini sedang drop, dan tertindas oleh dosa-dosa yang mengikat sehingga tidak ada kemerdekaan.
Kata kemerdekaan adalah pembebasan, dulu kita hidup dalam penjajahan dosa, tetapi sekarang kita telah dibebaskan dari kutuk turunan.
Kadang kita diintimidasi oleh iblis atau divonis gagal, tetapi sesungguhnya kita bias menang kalau kita membuka diri untuk Tuhan berkarya dan beserta kita.
1.       Kita akan dilepaskan dari hutang-hutangnya.
Bagaimana kita akan mengalami Yobel besar? Yaitu kita harus diperdamaikan dulu dengan Tuhan kembali. Karena Yesus akan mendamaikan manusia dengan Allah dan Allah akan mengampuni, maka kitapun akan leluasa menghadap kepadaNya.
2.       Sudah diampuni dosa-dosanya.
Roma 8 : 19-21 : “19. Sebab dengan sangat rindu seluruh makhluk menantikan saat anak-anak Allah dinyatakan. 20. Karena seluruh makhluk telah ditaklukkan kepada kesia-siaan, bukan oleh kehendaknya sendiri, tetapi oleh kehendak Dia, yang telah menaklukkannya, 21. tetapi dalam pengharapan, karena makhluk itu sendiri juga akan dimerdekakan dari perbudakan kebinasaan dan masuk ke dalam kemerdekaan kemuliaan anak-anak Allah.”
Kalau kita sudah diampuni dosa kita, maka bawa hidup kita kepada Tuhan, berikan yang terbaik kepadaNya dan masuk dalam kemuliaanNya.
3.       Yobel adalah pembebasan dari segala ikatan.
Ulangan 28 : 11 : “Juga TUHAN akan melimpahi engkau dengan kebaikan dalam buah kandunganmu, dalam hasil ternakmu dan dalam hasil bumimu--di tanah yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyangmu untuk memberikannya kepadamu.”
Hari-hari ini banyak orang takut karena mendengar kabar-kabar yang menakutkan, kejadian-kejadian tindak kejahatan terjadi dimana-mana, bahkan mungkin takut masa depannya tidak jelas.
Tetapi jika kita takut kepada Tuhan maka Tuhan akan bertanggungjawab, dan jika kita taat kepada firman maka kita akan hidup dalam rencana Tuhan dan segala aspek kehidupan kita akan menjadi urusan Tuhan.

Hari ini mulailah melatih diri untuk hidup taat kepada Tuhan.Amin

0 komentar:

Post a Comment